Biaya Ganti Warna Mobil dan Prosedur Ganti Plat Kendaraan, Cek di Sini!

Discovery, Otomotif
cek biaya tune up mobil , mengganti warna cat kendaraan , prosedur ganti plat kendaraan

LamanQu.idBosan dengan tampilan mobil yang itu-itu saja, Anda bisa mengganti warna cat kendaraan kesayangan agar kembali tampak seperti baru.

Jika ingin melakukannya, tentu saja informasi mengenai bengkel dan biaya cat mobil menjadi kebutuhan pertama yang penting untuk Anda ketahui.

Selain informasi mengenai bengkel dan harga, prosedur yang tidak mudah juga harus diketahui. Saat ingin mengganti warna kendaraan, Anda harus mengurus ke kantor Samsat untuk mengganti keterangan di BPKB dan STNK serta biaya untuk penggantiannya.

Selain mengganti warna mobil, penting juga untuk Anda melakukan tune up kendaraan. Sebelum melakukannya, cek biaya tune up mobil terlebih dahulu, karena berbeda jika dilakukan di bengkel rekanan maupun bengkel umum.

Untuk lebih jelasnya mengenai prosedur cat mobil dan tune up kendaraan, berikut ini pemaparannya!

Prosedur Cat Mobil

Referensi di mana bengkel cat yang mampu memberikan hasil maksimal merupakan langkah awal sebelum mengecat kendaraan kesayangan.

Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan mengganti warna cat mobil:

Keragaman warna

Anda bisa memilih keragaman warna sesuai keinginan. Pasalnya, pihak bengkel dapat membuatkan formulasinya khusus untuk Anda.

Jangka waktu pengerjaan

Proses pengerjaan penggantian cat mobil lebih kompleks. Karena itu, minimal waktu pengecatan menghabiskan waktu sebulan dan paling lama hingga empat bulan lamanya.

Sebelum dicat, mobil harus dibersihkan dulu dari debu dan kotoran. Setelah itu, bagian mobil yang penyok di dempul agar rata dengan dengan bodi mobil disekitarnya.

Proses pendempulan harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak bolong-bolong saat finishing. Kemudian, diberi lapisan cat dasar epoxy.

Bengkel harus memastikan dempul sudah kering saat proses ini dilakukan agar tidak belang-belang, sebab dempul bersifat menyerap cat. Jika epoksi sudah benar-benar kering, baru aplikasikan dengan cat mobil.

Tahapan selanjutnya, tambahan clear untuk memberi kesan mengkilap dan compound untuk meratakan cat yang terasa kasar. Setelah kering, baru tahapan finishing dengan melakukan pemolesan agar cat mobil terkesan mewah lebih mengkilap.

Harga

Harga cat ulang mobil full body berkisar antara Rp15 juta hingga Rp25 juta. Pasalnya, bahan untuk pengecatan relatif mahal dan alat yang dibutuhkan pun tidak banyak.

Bahkan, bila ada bagian dari bodi mobil yang keropos dan membutuhkan pengelasan atau perbaikan, maka Anda harus menambah biayanya.

Durabilitas

Daya tahan cat mobil lebih kuat karena memiliki lapisan pernis yang melindungi permukaan, sehingga membuat kilau cat mobil bisa bertahan lama. Bahkan, hingga mencapai puluhan tahun.

Jika diberi perawatan detailing, mobil dapat terlihat lebih mengkilap di bandingkan mobil baru.

Rincian Biaya dan Prosedur Ganti Plat Mobil

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No 76 Tahun 2020 telah mengatur rincian tentang biaya ganti plat mobil 5 tahunan di Samsat Kepolisian Republik Indonesia, yaitu sebesar Rp100.000. Biaya tersebut sudah termasuk biaya pembayaran ganti kaleng plat mobil.

Jika ingin melakukan ganti plat mobil, siapkan syarat-syarat dokumen berupa KTP pemilik mobil, STNK, dan BPKB mobil yang asli dan fotokopi. Tanpa menyertakan syarat dokumen tersebut, maka pengajuan ganti plat nomor mobil tidak akan diproses.

Berikut ini merupakan prosedur melakukan penggantian plat nomor mobil di kantor resmi Samsat:

1. Datang ke loket cek fisik

Datangi kantor Samsat Kepolisian dan langsung menuju ke loket cek fisik. Dalam tahap ini, Anda akan mendapatkan formulir untuk cek fisik kendaraan.

Formulir itu biasanya dilengkapi dengan kertas gesek untuk mengecek nomor rangka pada mesin kendaraan. Anda akan menjalani proses penggesekan nomor rangka mobil dan nomor mesin bersama petugas Samsat.

2. Melakukan pengecekan fisik

Anda juga akan menjalani pengecekan fisik kendaraan yang plat nomornya diganti bersama dengan petugas Samsat.

Proses ini biasanya memakan waktu cukup lama. Yaitu, menunggu selama 10 – 20 menit sampai proses pemeriksaan mobil selesai dilakukan.

3. Menuju loket pendaftaran

Selesai melakukan proses pengecekan fisik kendaraan, Anda akan menerima bukti kertas gesek nomor rangka dan mesin. Setelah itu, Anda bisa menuju loket pendaftaran.

Serahkan dokumen yang sudah Anda siapkan sebelumnya pada loket pendaftaran tersebut. Tunggu selama beberapa saat sampai nomor antrian Anda dipanggil.

Dalam tahap ini, akan dilakukan pencocokan antara dokumen dengan surat penggesekan dan hasil pemeriksaan fisik. Jika berkas persyaratan dengan hasil pemeriksaan sudah lengkap dan cocok, maka petugas akan memberikan formulir yang harus diisi dengan lengkap.

Agar tidak bermasalah, isi formulir tersebut dengan benar dan lengkap, lalu serahkan kembali kepada petugas jika sudah selesai.

4. Lakukan pembayaran

Setelah dari loket pendaftaran, Anda tinggal melakukan pembayaran atas biaya ganti plat mobil. Ada baiknya untuk menyiapkan uang cash yang pas saat melakukan pembayaran.

Setelah membayar biaya tagihan, Anda akan mendapatkan kwitansi sebagai bukti telah melakukan pembayaran.

5. Pengambilan plat mobil baru

Jika semua proses sudah selesai dilakukan hingga melakukan pembayaran, maka petugas akan memanggil Anda untuk menyerahkan nomor plat mobil baru. Segera ambil plat mobil baru tersebut untuk dipasang pada mobil.

Itulah informasi mengenai penggantian cat mobil serta berapa biaya ganti plat mobil dan prosedur melakukan penggantian plat mobil di Samsat Kepolisian. Semoga bermanfaat!