Jumlah Siswa Bertambah, PC Muhammadiyah IT 2 Tambah 45 Ruang Kelas Di Komplek Perguruan

News, Sumsel
peletakan batu pertama , Pembangunan Gedung Amal Usaha , penambahan ruang kelas baru

Palembang, LamanQu.idPeletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Amal Usaha Muhammadiyah Ilir Timur Dua Palembang , dilaksanakan dihalaman gedung perguruan muhammadyah Sekojo, Sabtu (23/10/2021)

Peletakan batu pertama ini dihadiri Wakil Wali Kota Palembang FitriantI Agustinda yang diwakili Staf Ahli Walikota Bidang Perekonomian Pembangunan Investasi Kota Palembang Ibu dr. Hj. Letizia, M.Kes, Ketua PWM Sumsel Prof. Dr. H. Romli SA, M.Ag.

Ketua PWM Sumsel Prof. Dr. H. Romli SA, M.Ag mengatakan, pihaknya sangat senang Pimpinan Cabang Muhammadiyah IT 2 bisa melengkapi sarana dan prasarana. “Mereka ini kekurangan ruang kelas. Jadi akan membangun 45 ruang kelas. Membangun ini sesuai kemampuan yang ada dan mengharapkan sumbangan para dermawan, ” ujarnya.

Lebih lanjut Romli mengungkapkan, pihaknya memberikan dukungan semangat dan partisipasi semampunya.

“Dengan adanya penambahan ruang kelas nanti, diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan kualitas. Selain itu, keberadaan Muhammadiyah bisa dirasakan masyarakat, ” bebernya.

Staf Ahli Walikota Bidang Perekonomian Pembangunan Investasi Kota Palembang Ibu dr. Hj. Letizia, M.Kes mengungkapkan, adanya penambahan ruang kelas belajar siswa ini tentu banyak sekali manfaatnya. Karena pandemi akan berakhir, maka pembelajaran tatap muka akan semakin dimaksimalkan.

“Jadi memang butuh ruang belajar. Pemkot berterima kasih dengan bertambahnya ruang kelas baru ini karena membantu Pemkot menciptakan anak-anak yang terdidik,” katanya.

Ketika ditanya berapa bantuan dari Pemkot Palembang untuk pembangunan ruang kelas, Letizia mengatakan, akan melapor dulu dengan Bapak Walikota dan Ibu Wawako. “Saya laporkan dulu,” ucapnya.

“Harapan kita dengan adanya penambahan ruang kelas baru ini, akan meningkatkan pendidikan, serta memberikan tempat yang nyaman untuk anak-anak, serta dapat meningkatkan SDM yang berkualitas,” tambah Letizia.

Pimpinan Cabang Muhammadiyah IT 2 H Arifin Nuh mengatakan, Alhamdulillah dalam masa pandemi ini sekolah lain muridnya berkurang tetapi di sekolah Muhammadiyah baik SD, SMP dan SMA Muhammadiyah justru bertambah.

“Dengan penambahan banyak siswa baru, maka kekurangan lokal atau ruangan. Jadi kami bertekad akan membangun 45 ruang kelas baru. Dan ini akan kami lakukan secara bertahap,” bebernya.

Direktur Bank Muamalat Helmi menuturkan, kalau untuk Muhammadiyah In Sha Allah tidak ada yang tidak mungkin pasti kita bantu. Karena Muhammadiyah memiliki struktur dengan baik, sangat berbeda dengan nasabah nasabah yang lain.

“Kami berharap dan mohon doa untuk semua berbau Muhammadiyah kita siap membantu, juga untuk warga Muhammadiyah lainnya, muamalat untuk Muhammadyah itu sangat kuat,” jelas Helmi.

Wakil Ketua PC Muhammadiyah IT 2 Afandi Ridwan menuturkan, karena bertambah murid, dan kekurangan ruang kelas. Maka ditambahlah ruang kelas sebanyak 45 ruangan.

“Kita disini ada TK, SD, SMP dan SMA. Dengan adanya penambahan ruang kelas baru, diharapkan dapat meningkatkan kualitas dalam pembelajaran, karena nanti kami juga akan membangun laboratorium,” tandasnya.