Peduli Pelanggan dan Mitra Pengemudi GoCar Hadirkan Asuransi Jasa Raharja

News
Asuransi Jasa Raharja , GoCar , GOJEK

Palembang, lamanqu.id – Gojek dan Jasa Raharja melakukan sosialisasi perlindungan asuransi kecelakaan bagi layanan GoCar. Melalui Kolaborasi ini Gojek menjadi penyedia layanan transportasi terdepan. Kegiatan sosialisasi manfaat Asuransi Jasa Raharja untuk pelanggan dan mitra GoCar acara dilaksanakan di Cafe Gemercik Jalan Demang Lebar Daun kamis (14/11/2019) Palembang.

Acara kegiatan sosialisasi Manfaat Asuransi Jasa Raharja dan GoCar dihadiri Jhon Veredy Panjaitan selaku Kerala Cabang PT. Jasa Raharja (Persero) Sumsel, Kerala Devisi Asuransi PT. Jasa Raharja (Persero) Moh Evert Yulianto, Senior Manager Public Policy Government Relations Ryan Eka Permana Sakti,

Kepala Divisi Asuransi Jasa Raharja Moh Evert Yulianto mengatakan, inisiatif Gojek sebagai pemain pertama di industri yang memberikan perlindungan menyeluruh atas risiko kecelakaan dijalan raya Patut di Apresiasi.

Kepala Cabang Jasa Raharja Sumatera Selatan Jhon Veredy Panjaitan menambahkan, saat ini Jasa Raharja, bekerja sama dengan Polri dan BPJS Kesehatan, telah memiliki sistem yang terintegrasi untuk mengetahui secara Real time terjadinya suatu kecelakaan lalu lintas dan juga mengetahui di mana korban dirawat. Sehingga pelanggan transportasi online yang mengalami kecelakaan, akan mendapatkan kepastian status keterjaminan secara cepat”tambahnya

” Selain memantau secara Proaktif, Jasa Raharja juga menerima laporan langsung dari pelanggan dan mitra GoCar yang disampaikan melalui Call – Center dan SMS Center Jasa Raharja, aplikasi JRku atau Call – Center Gojek,”pungkasnya. (Yanti)