Kasubdit Ditjen Pendidikan Paud Dan Dikmas Kunjungi SKB Kota Cimahi

Pendidikan
Kasubdit direktorat Jenderal Pendidikan Paud dan Dikmas , Program SKB , SKB

Cimahi, lamanqu.id – Kasubdit direktorat Jenderal Pendidikan Paud dan Dikmas mengadakan kunjungan sekaligus monitoring ke SKB Kota Cimahi dan disambut oleh, Kepala SKB Kota Cimahi beserta jajaranya Minggu (3/2/2019).

Ketua UPT SPNF SKB Kota Cimahi H.M. Hasan Busjori, S.Pd., M.Pd kepada media menegaskan bahwa siswa-siswi yang keluar dari SKB ini harus mempunyai kemandirian , dengan mengedepankan program – program unggulan yang tidak dimiliki oleh sekolah Formal. Seterusnya di SKB ini disamping mendapatkan pendidikan formal, mereka mendapatkan skill, sehingga anak yang keluar dari SKB ini bisa mendapatkan ijazah persamaan SMA untuk melanjutkan ke Universitas , atau mandiri buka usaha sendiri sehingga membatu menciptakan lapangan kerja dan mengurangi pengangguran. ” Kedepan SKB Kota Cimahi harus jadi induknya PKBM karena SKB punya pemerintah “, Ujar H. M. Hasan.

Dr. Cecep Suryana , M.Pd selaku Kasubdit Program dan Evaluasi Keaksaraan dan Kesetaraan Ditjen Pendidikan Paud dan Dikmas mengatakan bahwa kunjungan seperti ini selalu rutin dilakukan disetiap kabupaten karena SKB adalah unjung tombak kita dilapangan, kedepan SKB Harus jadi percontohan atau induknya setiap PKBM.

” Mengenai SKB Kota Cimahi Itu sendiri kedepan akan ada penataan fasilitas bangunanya agar lebih cantik, supaya ciri dari sanggar itu sendiri lebih hidup dan menonjol “, Ungkapnya.