Kembangkan Potensi Genbi KPW BI Sumsel Ajak Bedah Buku Bersama Andrea Hirata

News
Andrea Hirata , Generasi Baru Indonesia (Genbi) , KPW BI Sumsel

Palembang, lamanqu.id – Bank Indonesia Perwakilan Sumatera selatan gelar bedah buku bersama novelis Andrea Hirata

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Bank Indonesia Sumsel ini dibuka langsung oleh KPW BI Sumsel Yunita resmi sari dan novelis kenamaan Andrea Hirata bersama mahasiswa penerima beasiswa Bank Indonesia, Senin (30/09/2019)

Dalam sambutannya Yunita mengatakan, Kegiatan ini sengaja digelar untuk para Generasi Baru Indonesia (Genbi) agar mampu mengembangkan potensi diri melalui bedah buku bersama novelis Andrea Hirata, kata Yunita

Genbi adalah generasi penerus calon pemimpin bangsa, jika tidak bisa beradaptasi dan memiliki daya saing bagaimana Indonesia akan maju, jadi sangat diperlukan kegiatan seperti ini agar cita – cita bangsa Indonesia kedepannya bisa menjadi kenyataan dengan memiliki generasi penerus yang kreatif dan inovatif”, tegas Yunita.

Sementara ditempat yang sama novelis kenamaan sekaligus penulis novel Laskar Pelangi Andrea Hirata manambahkan, ” Sejarah hidup saya bukanlah sejarah yang manis dan bergelimang harta, kehidupan saya penuh dengan doa dan perjuangan, jelas Andrea

Andrea menambahkan, Pengembangan diri dan berani keluar dari zona nyaman agar mampu memaksimalkan potensi.yang selama ini terpendam, perjuangan hidup itu adalah inti dari manusia dan kehidupan itu sendiri tanpa itu hidup pasti akan hampa, urainya

Dalam kesempatan ini juga Andrea berpesan kepada Genbi untuk memiliki prinsip hidup yang kuat, ” Hidup itu harus lebih banyak memberi dan berbuat bukan menerima, sehingga hidup.lebih bermanfaat dan memiliki harapan agar kedepannya apa yang dicita – citakan mampu menjadi kenyataan”, ucap Andrea. (M.Irfan)