Kapolda Sumsel Pastikan Sofyan Driver Taksi Online di Palembang Tewas, Ini Modus Pelaku

News
Berita Driver Taksi Online Hilang , Driver Taksi Online di Palembang Hilang , Sofyan Driver Taksi Online Hilang

Palembang, lamanqu.id -Misteri hilangnya Sofyan driver taksi online di Palembang, akhirnya terungkap.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Zulkarnain Adinegara memastikan telah berhasil mengungkap kasus hilangnya sopir Grab, Sofyan.

Sofyan dipastikan meninggal dunia, dan menjadi korban para pelaku yang hendak merampas kendaraan yang miliknya.

“Jelas, meninggal,” ucap Kapolda

“Kami memang belum rilis karena sedang fokus pada tiga orang, kami imbau untuk menyerahkan diri kalau tidak sama nasibnya dengan yang lain, saya serius,” ungkapnya.

Satu orang pelaku atas ungkap kasus ini kini diamankan petugas Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel.

Sementara untuk korban, Kapolda mengaku belum mengetahui keberadaannya.

“Korbannya belum ketemu, dibuang diantara mano (mana) tadi lagi dicari, lagi disisir, kejam yang dilakukan pelaku,” jelasnya.

Untuk cara para pelaku, menurutnya tidak jauh berbeda dengan korban kejahatan taksi online yang lalu.

“Ada mencekik, menjerat, dan lain sebagainya, ini dibuangnya di pinggir jalan kawasan sekayu sana,” katanya.

Sofyan (43 tahun), sopir (driver) taksi online di Palembang hilang sejak akhir Oktober lalu.

Sofyan hilang usai mengantarkan penumpang ke arah KFC Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Senin (29/10/2018).

Hari ini, keluarga dan rekan seprofesi mendengar Informasi penemuan sopir grab car ini.

Kabar itu menyebar cepat, sejumlah sanak keluarga berkumpul di kediaman Sofyan di Jalan Jenderal Sudirman Gang Pelita Kelurahan Ario Kemuning Kecamatan Kemuning, Palembang, Senin (12/11/2018).

Selain keluarga, rekan sesama driver taksi online juga mulai berdatangan ke kediaman Sofyan.

Mereka nampak berbincang sembari menanti informasi lebih lanjut akan pencarian Sofyan.

Para penumpang Sofyan sebelum dikabarkan hilang diketahui adalah 3 laki-laki yang menaiki mobil korban jenis Daihatsu Sigra warna hitam dengan plat nomor BG 1274 UN. (tribun)